Kutu Busuk

Keterangan:

Kutu busuk berbentuk ceper, berwarna coklat agak merah, berbentuk oval dengan ukuran 4 sampai 5mm, atau kira-kira sebesar biji buah apple. Kutu busuk biasanya menjadi lebih besar dan berwarna lebih merah ketika sehabis menghisap darah.

Kebiasaan:

Makanan Kutu busuk hanya darah. Jika tempatnya dingin, kutu busuk dapat bertahan hidup tanpa makanan hingga 1 tahun. Kutu busuk aktif pada malam hari.

Kutu busuk dapat ditemui pada celah-celah sempit dan retakan, pada jaitan matras, celah-celah furniture, dibelakang lis, lubang cololokan listrik, dan belakang bingkai foto. Kutu busuk kerap kali ditemukan pada hotel-hotel. Kutu busuk biasa terbawa oleh koper dari tamu hotel.

Pengendalian:

  • Singkirkan barang-barang yang tidak perlu. Tempat yang ringkas mempermudah pencarian kutu busuk.
  • Cuci seprei dan sofa dengan air panas atau pengasapan. Suhu semakin tinggi semakin baik.
  • Jika membawa pulang furniture bekas, periksa dahulu sebelum membawa masuk rumah.
  • Periksa rumah ketika anda baru saja pindah ke alamat baru, atau jika ada tamu yang menginap.

Silakan menghubungi pengendalian hama professional untuk bantuan lebih detail.